Baptis Part 14

Senin, 05 Maret 2012
pernah menerima baptisan Yohanes. Dan Tuhan Yesuspun tidak menanyakan ataupun menegaskan bahwa orang ini telah menerima baptisan Yohanes.... tapi Tuhan Yesus langsung berkata... “hari ini juga engkau akan ada bersama-sama dengan Aku di dalam Firdaus."

...............

Baptisan..... baik itu selam ataupun percik, pada dasarnya hanyalah bentuk pernyataan iman kita.... tentang tata cara pembaptisan itu sendiri, sama sekali tidak tercatat dalam Alkitab. Karena itu bagaimana mungkin antara satu denominasi dengan denominasi yang lain bisa salah menyalahkan dan menghakimi bahwa cara yang mereka gunakan adalah yang benar? Apa standar kebenaran cara baptisan mereka itu?

Sesuatu yang memegang peranan penting apalagi bila itu menyangkut keselamatan.... sudah barang tentu akan tercantum dengan jelas sebagaimana Tuhan menjelaskan segala sesuatunya dalam Imamat.

Di atas ada saya nyatakan bahwa tentang baptisan ini sendiri pada dasarnya adalah bentuk pernyataan iman kita.... pernyataan iman tentang apa?

Roma

6:3 Atau tidak tahukah kamu, bahwa kita semua yang telah dibaptis dalam Kristus, telah dibaptis dalam kematian-Nya?
6:4 Dengan demikian kita telah dikuburkan bersama-sama dengan Dia oleh baptisan dalam kematian, supaya, sama seperti Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati oleh kemuliaan Bapa, demikian juga kita akan hidup dalam hidup yang baru.

I Petrus

3:21. Juga kamu sekarang diselamatkan oleh kiasannya, yaitu baptisan--maksudnya bukan untuk membersihkan kenajisan jasmani, melainkan untuk memohonkan hati nurani yang baik kepada Allah--oleh kebangkitan Yesus Kristus,

Semoga dengan uraian kita di atas, kita semua dapat melihat lebih jauh tentang baptisan ini sendiri. Adalah suatu suka cita bagi kita semua, apabila kita tidak lagi memandang segala sesuatu hanya berdasarkan lahiriahnya saja. Silahkan saudara mengimani apa yang saudara percayai, dan ujilah segala pengajaran yang saudara terima. Termasuk tulisan ini!

0 komentar:

Posting Komentar

Thanks...
JESUS Love u

Pengikut